contoh pemakaian slabber/bib |
warna warni slabber/bib |
Pada umumnya slabber banyak menggunakan bahan dasar handuk dan atau katun, dengan model, motif serta warna yang beragam. harga slabber inipun variatif, berkisar dari Rp 5000 sampai ratusan ribu, biasanya slabber dengan bahan katun yang paling murah dan banyak kita jumpai di pasaran.
Untuk slabber dengan harga ratusan ribu rupiah, biasanya bisa kita temukan pada merk-merk tertentu, yang biasanya merk import seperti merk mud pie, selain merk luar mud pie ini terkenal dengan desainnya yang tidak pasaran. seperti gambar dibawah ini
Selain bahan handuk dan katun, kini banyak juga slabber dengan bahan plastik..baik plastik tipis maupun plastik tebal yang dilengkapi dengan wadah penahan makanan, seperti beberapa contoh gambar dibawah. slabber ini khusus untuk bayi yang sudah makan, dan sangat berguna untuk anak yang sedang belajar makan sendiri *pengalaman pribadi :D betapa bangganya orangtua melihat anaknya sudah bisa menyuap makanannya sendiri, tapii pada kebanyakan kasus anak yang baru belajar makan juga senang membuat lantai atau meja makannya penuh dengan makanan yang tumpah, nah slabber model dengan wadah dibawah ini adalah solusinya
Selain itu, fashion juga mempengaruhi model slabber..anak-anak kini bisa tampil lebih chic dengan pilihan slabber scarf, untuk merk lokal slabber scarf ini cukup terjangkau koq harganya, mulai dari 30ribuan..ini dia penampakannya